Skip to content
  • Kamis, 29 Januari 2026
  • 10:37 am
  • Follow Us
Berita Kabar

Berita Kabar

  • Home
  • BERITA UMUM
  • HUKUM
  • NASIONAL
  • INTERNASIONAL
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • POLITIK
  • TEKNOLOGI
  • Home
  • Kapolda Bengkulu Pimpin Offroad Jelajah Berkah Bhayangkara ke 2 di Batik Nau, Bengkulu Utara : Salurkan Bansos untuk Warga Terpencil
Bansos Berita Tekini berita umum Polri

Kapolda Bengkulu Pimpin Offroad Jelajah Berkah Bhayangkara ke 2 di Batik Nau, Bengkulu Utara : Salurkan Bansos untuk Warga Terpencil

Nadya Febisari Jan 24, 2026 0

TBNews,Bengkulu Utara – Kapolda Bengkulu Irjen Pol Mardiyono, S.I.K., M.Si., memimpin langsung kegiatan Offroad Jelajah Berkah Bhayangkara Polda Bengkulu ke – 2 yang digelar di Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara, Sabtu (24/1/2026). Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat di daerah terpencil sekaligus upaya mendekatkan pelayanan kepolisian kepada warga.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E., M.A.P., Karolog Kombes Aprianto Suseno,S.I.K Dirbinmas Kombes Pol Rudi Hartono,S.I.K. M.M., Dansat Brimob Polda Bengkulu Kombes Pol Denny Jamitko, S.I.K., Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Ichsan Nur, S.I.K., Kabid Dokkes Polda Bengkulu Kombes Pol dr. Agustini, Sp.PK., M.Kes., Kapolres Bengkulu Utara AKBP Bakti Kautsar Ali, S.Sos., S.I.K., M.H., Waka Polres Bengkulu Utara Kompol Januri Sutirto, S.H., para pejabat utama Polres Bengkulu Utara, Forkopimda Kabupaten Bengkulu Utara, para kapolsek jajaran, serta masyarakat setempat.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pelaksanaan offroad dari titik kumpul di Desa Ulak Tanding, Kecamatan Batik Nau, menuju wilayah terpencil Desa Air Manganyau. Medan yang dilalui berupa jalan tanah berbukit dan berlumpur tidak menyurutkan semangat rombongan untuk menjangkau masyarakat yang selama ini sulit diakses kendaraan roda empat.

Setibanya di lokasi, kegiatan dilanjutkan dengan bakti sosial yang dipusatkan di SD Negeri 222 Bengkulu Utara. Dalam kesempatan tersebut, rombongan menyerahkan berbagai bantuan kepada masyarakat setempat. Adapun bantuan yang diberikan meliputi pemeriksaan kesehatan gratis oleh tim Dokkes Polda Bengkulu.

Kapolda Bengkulu memberikan bantuan alat kesehatan Kursi Roda dan alat bantu jalan untuk masyarakat yang membutuhkan dan pembagian sembako, Al-Qur’an, sajadah ke mushola yang ada di Desa Air Manganyau serta penyerapan aspirasi masyarakat secara langsung.

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Mardiyono, S.I.K., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Offroad Jelajah Berkah Bhayangkara ini tidak hanya bertujuan menyalurkan bantuan sosial, tetapi juga untuk melihat secara langsung kondisi wilayah yang masih minim sarana dan prasarana.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat di daerah terpencil. Selain memberikan bantuan sosial dan layanan kesehatan, kami juga ingin melihat langsung kondisi wilayah agar ke depan dapat menjadi perhatian bersama, baik oleh pemerintah daerah maupun pihak terkait lainnya,” ujar Kapolda.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Bakti Kautsar Ali, S.Sos., S.I.K., M.H., menambahkan bahwa kegiatan tersebut juga menjadi sarana mempererat sinergitas antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan demi mendukung kesejahteraan masyarakat di pelosok daerah.

“Kehadiran pimpinan Polda Bengkulu beserta jajaran di wilayah Batik Nau ini menjadi motivasi bagi kami di Polres Bengkulu Utara untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di wilayah-wilayah yang sulit dijangkau,” ungkap Kapolres.

Selain penyaluran bantuan, rombongan juga meninjau langsung kondisi infrastruktur jalan dan fasilitas umum di wilayah tersebut. Hasil peninjauan ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan bagi pemerintah daerah bengkulu utara dalam rangka pembangunan sarana dan prasarana di daerah terpencil. Kegiatan Offroad Jelajah Berkah Bhayangkara Polda Bengkulu di Kecamatan Batik Nau tersebut berakhir sekitar pukul 11.40 WIB dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, serta kondusif. Warga setempat menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh Polri terhadap masyarakat di daerah mereka.

About The Author

Nadya Febisari

See author's posts

Nadya Febisari

Website:

Related Story
Berita Tekini berita umum nasional politik Polri
Wakapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Sah Konstitusi, PP Polri Nyatakan Komitmen Tegak Lurus Jaga Marwah Institusi
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum nasional Polri
Sentuhan Kemanusiaan di Tengah Pegunungan Intan Jaya
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum hukum nasional politik Polri
Ketua Umum PP Polri Tegaskan Loyalitas Purnawirawan, Wakapolri : Kedudukan Polri di Bawah Presiden Fondasi Strategis
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum hukum nasional politik Polri
Agum Gumelar ke Wakapolri : Kedudukan Polri di Bawah Presiden
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum nasional politik Polri
Kapolri MoU dengan PT Pupuk Indonesia Terkait Distribusi : Agar Tepat Sasaran
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Bansos Berita Tekini berita umum nasional Polri
Sinergi TNI-Polri : Wakil Panglima TNI dan Gubernur Akpol Tinjau Pemulihan Pascabanjir di Aceh Tamiang
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum hukum nasional politik Polri
Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden, Pemuda Muhammadiyah: Cegah Birokrasi Panjang dan Intervensi Politik
Nadya Febisari Jan 28, 2026
Berita Tekini berita umum hukum Kriminal nasional Polri
Ditengah pemulihan pasca banjir, Polres Aceh Tenggara berhasil Gagalkan Peredaran 50,7 Kg Ganja
Nadya Febisari Jan 28, 2026
Berita Tekini
Kapolda Aceh Terima 1,2 Juta PIN E-Learning untuk Pembelajaran Mandiri Siswa Korban Bencana
Nadya Febisari Jan 28, 2026
Berita Tekini berita umum nasional pendidikan Polri
Dari Kepedulian untuk Masa Depan: Polri–Universitas Jambi Bantu Pelajar Aceh Tamiang
Nadya Febisari Jan 28, 2026

Leave a Reply
Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

YOU MAY HAVE MISSED
Berita Tekini berita umum nasional politik Polri
Wakapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Sah Konstitusi, PP Polri Nyatakan Komitmen Tegak Lurus Jaga Marwah Institusi
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum nasional Polri
Sentuhan Kemanusiaan di Tengah Pegunungan Intan Jaya
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum hukum nasional politik Polri
Ketua Umum PP Polri Tegaskan Loyalitas Purnawirawan, Wakapolri : Kedudukan Polri di Bawah Presiden Fondasi Strategis
Nadya Febisari Jan 29, 2026
Berita Tekini berita umum hukum nasional politik Polri
Agum Gumelar ke Wakapolri : Kedudukan Polri di Bawah Presiden
Nadya Febisari Jan 29, 2026

Copyright © 2024 | Powered by beritakabar.news | Provo News by ThemeArile

  • Home
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber